Tingkatan Penjualan, PLN Lakukan Penyambungan Listrik Kilang Padi di Aceh Barat Daya

ABDYANEWS

- Redaksi

Minggu, 30 Juni 2024 - 18:40 WIB

6065 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangpidie, – PLN melakukan penyambungan listrik serentak kilang Padi Musda Musdi dengan daya 105.000 VA. Kegiatan ini sejalan dengan komitmen PLN untuk meningkatkan penjualan dan memberikan pelayanan kelistrikan prima dalam merealisasikan visi PLN melalui “Moonshots” dengan fokus Growth, Digital, dan Net Zero Emission.

Manager PLN ULP Blangpidie ,Zafandilla mengatakan bahwa peran PLN tidak hanya sebagai penyuplai energi listrik, tetapi juga sebagai motor penggerak ekonomi masyarakat agar terus tumbuh dan berkembang di era modern digitalisasi ini.

“Listrik merupakan komponen penting dalam menjalankan bisnis dan perekonomian masyarakat. Oleh karena itu PLN akan terus hadir untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat di Blang Pidie khususnya,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kilang padi musda musdi yang dilakukan penyambungan listrik, beralih dari diesel dan menjadi pelanggan PLN dengan daya 105.000 VA.

Dihadiri langsung oleh Bapak Zafandilla selaku Manager PT. PLN (Persero) ULP Blangpidie, didampingi Team Leader Administrasi dan Pelayanan Pelanggan Bapak Rian E.P, Staff Administrasi dan Pelayanan Pelanggan Bapak Andi M, Team Leader Transaksi Energi Bapak Ari Fadila, Staff Transaksi Energi Bapak Akhmad Nur Hidayat, dan Team Leader K3L Bapak Hermawan.

Mualim selaku pemilik kilang padi Musda Musdi berharapa dengan beralih listrik ke PLN, bisa membuat kilang padi berskala besar untuk meningkatkan nilai tambah dari gabah karena proses di kilang padi tersebut sudah tersistem dengan mesin modern, lebih cepat, dan lebih hemat waktu.

“Jadi padi hasil petani bisa diproses di kilang padi ini dengan biaya operasional yang lebih rendah dengan menggunakan listrik,” ujarnya.

Saat ini, kilang padi Musda Musdi telah dapat memproses gabah langsung menjadi beras sehingga pasokan listrik dari PLN.

‘’Terima kasih kepada PT. PLN (Persero) ULP Blangpidie, karena sudah konsisten mendukung pertumbuhan perekonomian masyarakat dengan meningkatkan nilai tambah produksi pertanian melalui penyediaan pasokan listrik untuk penggunaan mesin-mesin produksi pertanian berbasis listrik di Kabupaten Aceh Barat Daya dengan pelayanan terbaik, pelayanan cepat, dan listrik yang cukup serta andal,” ujar Mualim pemilik kilang padi tersebut.

Penyalaan serentak ini menunjukkan bahwa PLN siap melayani seluruh pelanggan yang ada di Kabupaten Aceh Barat Daya sesuai kebutuhan pelanggan dan terus meningkatkan akselerasi penyambungan listrik.

Berita Terkait

Fenomena Lunturnya Partisipasi Rakyat Terhadap Negara di HUT RI Ke-79 Sangat Jelas Terlihat
TNI Polri di Abdya Kawal Pasar Murah, Ini Tujuannya
Coffee Morning Bersama, Letkol Beni Ajak Komponen Abdya Wujudkan Pilkada Damai
Babinsa di Abdya Komit Jaga Produksi Padi
Kampanye Humanis Babinsa Imbau Warga Jauhi Judol dan Pinjol
KETUA IKATAN PEMUDA PELAJAR MAHASISWA KUALA BATEE, REFLEKSI SEJARAH KERAJAAN KUALA BATEE
Pasca Sepekan Lebaran, Babinsa Abdya Update Stabilitas Harga Sembako
Intel TNI di Abdya Ciduk 3 Pemuda Pesta Sabu, 1 Orang Bandar

Berita Terkait

Selasa, 29 Oktober 2024 - 16:06 WIB

Pj Gubernur Aceh & Apkasindo Kota Subulussalam, Percepatan Pembangunan Pabrik Minyak Goreng di Tanoh Rencong

Selasa, 29 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Mantan Tapol Napol Aceh Harap Pilkada Bebas Gangguan

Senin, 28 Oktober 2024 - 06:25 WIB

Muyashir Asriyan Haikal Tokoh Muda Aceh Apresiasi Pelaksanaan Debat Pertama KIP Aceh

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 07:35 WIB

Ada Yang Menarik Dalam Debat Cagub Dan Cawagub Aceh 2024. Afdhal Berikan Pandanga Politiknya.

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:58 WIB

Seribuan Dayah di Aceh Bersiap Deklarasi Dukung Mualem – Dek Fad

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:50 WIB

Jangan Biarkan Pipa Minyak dan Gas Mengalir Keluar Daerah

Kamis, 26 September 2024 - 19:15 WIB

Sukseskan PON XXI Aceh-Sumut, PLN Mendapatkan Penghargaan Dari Pj Gubernur Aceh

Kamis, 26 September 2024 - 18:48 WIB

Nasrul Sufi: Embarkasi Haji Insya Allah Akan Lahir Kembali di Aceh

Berita Terbaru