Polres Simalungun Lakukan Home Visit kepada Penyandang Disabilitas dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78

ABDYANEWS

- Redaksi

Kamis, 20 Juni 2024 - 11:26 WIB

6064 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Simalungun – Pada Kamis, 20 Juni 2024, Polres Simalungun melaksanakan kegiatan Bakti Kesehatan dengan Home Visit (kunjungan rumah) kepada masyarakat penyandang disabilitas dalam rangka Peringatan Hari Bhayangkara ke-78. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., yang berlangsung mulai pukul 14.00 WIB di kediaman masyarakat penyandang disabilitas, Jln. Haji Ulakma Sinaga, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Home Visit kali ini menyasar rumah Bapak Salohot Siregar, seorang warga berusia 56 tahun yang menderita kelumpuhan sejak lahir. Bapak Salohot tinggal di Jln. Haji Ulakma Sinaga No. 33, Nagori Pamatang Simalungun, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun.

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Simalungun bersama tim memberikan bantuan berupa kursi roda dan paket sembako kepada Bapak Salohot Siregar. Bantuan tersebut diterima secara langsung oleh Bapak Salohot bersama unsur tiga pilar Nagori Pamatang Simalungun.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka tema HUT Polri ke-78, yaitu “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan menuju Indonesia Emas”. Kapolres Simalungun dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya penyandang disabilitas.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban Bapak Salohot Siregar dan keluarganya. Polri tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga peduli terhadap kesejahteraan masyarakat,” ujar AKBP Choky Sentosa Meliala.

Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun, Ny. Rina Choky Meliala, menambahkan bahwa partisipasi aktif Bhayangkari dalam kegiatan sosial ini menunjukkan komitmen mereka untuk selalu mendukung program-program kemanusiaan yang diinisiasi oleh Polri.

Dengan adanya kegiatan Bakti Kesehatan ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan kehadiran Polri yang tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk peduli dan membantu mereka yang membutuhkan, sehingga tercipta masyarakat yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun Ny. Rina Choky Meliala, Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Simalungun Ny. Risma Hendri Situmorang beserta pengurus Bhayangkari Simalungun, Kapolsek Bangun IPTU Erson Siahaan, Kasat Binmas Polres Simalungun AKP Hengky B. Siahaan, S.H., Kasat Intel Polres Simalungun IPTU Teguh Raya Sianturi, S.H., Kasat Lantas Polres Simalungun IPTU Jonni F. H. Sinaga, S.H., Paurkes Polres Simalungun dr. Siro Venesia Banjarnaor, Pangulu Nagori Pamatang Simalungun Bapak Martua Manik, Bhabinkamtibmas Polsek Bangun Bripka Lambas Simamora, Bhabinsa Pamatang Simalungun Sertu I. Rumahorbo, serta personel Polres Simalungun.

Acara ditutup dengan ucapan terima kasih dari keluarga Bapak Salohot Siregar kepada seluruh pihak yang telah memberikan bantuan. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Semoga kebaikan ini dibalas dengan berkah yang melimpah,” ucap Bapak Salohot dengan haru.(joe)

#Humas_Polres_Simalungun

Berita Terkait

Fenomena Lunturnya Partisipasi Rakyat Terhadap Negara di HUT RI Ke-79 Sangat Jelas Terlihat
ASN di Kabupaten Pangkep Terang Terangan Berpolitik
Dari Makassar Bersama KM Lambelu, 47 Jam Mengarungi Lautan Menuju Kota Terkaya Ke-17 Indonesia
Irjen Pol Ahmad Luthfi; Jadi Walpri Sebuah Kehormatan, Jaga Nama Baik Polda Jateng
Danramil 1408-08/Makassar Pimpin Langsung Karya Bhakti Pembersihan Saluran Air
Masjid SITTI AMINAH Resmi di Buka, Langkah Baru Bupati Maros Memajukan Leang-Leang
Hari Bhayangkara Ke-78, Pengurus DPC LSM Penjara: Semoga Polres Rohul Tetap Konsisten Dalam Pelayanan Terbaik Pada Masyarakat
Meski Diduga Kuat Melanggar Hukum, CDO PT EDI Di Rohul Tetap Bungkam Soal Penanaman Kelapa Sawit Di Area DAS

Berita Terkait

Selasa, 29 Oktober 2024 - 16:06 WIB

Pj Gubernur Aceh & Apkasindo Kota Subulussalam, Percepatan Pembangunan Pabrik Minyak Goreng di Tanoh Rencong

Selasa, 29 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Mantan Tapol Napol Aceh Harap Pilkada Bebas Gangguan

Senin, 28 Oktober 2024 - 06:25 WIB

Muyashir Asriyan Haikal Tokoh Muda Aceh Apresiasi Pelaksanaan Debat Pertama KIP Aceh

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 07:35 WIB

Ada Yang Menarik Dalam Debat Cagub Dan Cawagub Aceh 2024. Afdhal Berikan Pandanga Politiknya.

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:58 WIB

Seribuan Dayah di Aceh Bersiap Deklarasi Dukung Mualem – Dek Fad

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:50 WIB

Jangan Biarkan Pipa Minyak dan Gas Mengalir Keluar Daerah

Kamis, 26 September 2024 - 19:15 WIB

Sukseskan PON XXI Aceh-Sumut, PLN Mendapatkan Penghargaan Dari Pj Gubernur Aceh

Kamis, 26 September 2024 - 18:48 WIB

Nasrul Sufi: Embarkasi Haji Insya Allah Akan Lahir Kembali di Aceh

Berita Terbaru