Pasangan Tino Mimana Sinuraya dan Onasis Sitepu Siap Berlayar di Pilkada Kabupaten Karo 2024

ABDYANEWS

- Redaksi

Kamis, 8 Agustus 2024 - 16:01 WIB

6055 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Pasangan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Karo Provinsi Sumatera Utara Periode 2024-2029 Tino Mimana Sinuraya & Onasis Sitepu menerima rekomendasi B1 KWK dari Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Dengan keluarnya B1 KWK ini, pasangan ini akan semakin mantap berlayar di Pemilihan Bupati Kabupaten Karo yang akan di helat secara serentak pada November 2024.

Dalam keterangannya, setelah penerimaan B1 KWK, Tino Mimana Sinuraya menegaskan secara administrasi akan memenuhi persyaratan pendaftaran ke KPU Kabupaten Karo

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan dapatnya rekomendasi Partai Demokrat akan melengkapi syarat pendaftaran, yaitu 20 % dari 40 kursi DPRD Karo (8 kursi). Saya dan Pak Onasis Sitepu mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum AHY yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk maju di Pilkada November mendatang”, ujarnya, di Kantor DPP Partai Demokrat, Jl. Proklamasi No. 41, Menteng Jakarta Pusat.
juga masih terbuka peluang untuk partai lain bergabung dalam koalisi ini.

“Kami juga tetap menggalang partai lain untuk sama-sama membangun Kabupaten Karo dan melakukan terobosan serta perubahan dalam segala bidang,” terangnya.

Tino Mimana menegaskan bahwa ia akan menjaga mandat dan berjuang maksimal dalam memenangkan pilkada serentak di Kabupaten Karo.

“Mandat ini akan kami jaga dan sebagai bentuk pertanggungjawaban atas kepercayaan Demokrat. Saya dan Pak Onasis Sitepu siap memenangkan Pilkada Kabupaten Karo”, imbuhnya.

Terkait dengan pembangunan di Karo, Tino Mimana menerangkan bahwa pembangunan di Karo mesti berbasis potensi daerah. Melibatkan Peran serta Pemerintah, masyarakat dan swasta bersama sama bersinergi untuk kemajuan Tanah Karo simalem seperti moto pasangan ini “Ersada Arih Erbahan Simehuli”

Selain itu, pembangunan ekonomi di Kabupaten Karo harus didesain secara terintegrasi dengan pembangunan sektor lain terutama pertanian, pendidikan, kesehatan, infrastruktur, perumahan dan pemukiman serta transportasi publik. Dengan demikian, kegiatan ekonomi, pelayanan publik bisa lebih cepat dan baik.

“Ada banyak sektor yang bisa digarap, seperti pertanian, peternakan, pariwisata, dan UMKM. Keempat sektor ini harus di optimalkan”, kata Tino.

“Kalau ini berjalan, masyarakat Karo akan semakin sejahtera . Kami akan memperhatikan betul ini dan menjadi program prioritas,” katanya.

Sementara itu, Onasis Sitepu mengungkapan pasangan ini akan mampu menjawab persoalan-persoalan utama di Kabupaten Karo serta memajukan masyarakat Karo dengan visi misi yang sudah sudah dimiliki.

“Jika kami dipercaya untuk memimpin Kabupaten Karo, akan ada program-program unggulan dan komitmen memajukan dan mensejahterakan masyarakat”, tuturnya. (RED)

Berita Terkait

Jonniadi Cabup Nagan Raya Kukuhkan Ratusan Relawan BATAVIA FOR JOZ
Majulah Bersama Promosindo Group Membangun Negeri: Program Memanggil 1 Juta Orang Kaya Baru
Ribuan Team Kemenangan JOZ Tersenyum Partai NasDem Resmi Berikan Dukungan.
Fenomena Lunturnya Partisipasi Rakyat Terhadap Negara di HUT RI Ke-79 Sangat Jelas Terlihat
Pj Gubernur Aceh Apresiasi Kampung Bewang, Aceh Tengah atas Penghargaan Trohpy ProKlim Utama Festival LIKE 2
Pj Bupati Fitriany Farhas Terima Penghargaan UHC Award Tingkat Utama, diserahkan Wapres Ma’ruf Amin
Partai Golkar Serahkan SK Rekomendasi Kepada Pasangan Said Sani-Saini Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Dan Calon Wakil Bupati Gayo Lues
Bentuk Kepedulian FBR Gardu 0105 Gelar Santunan Yatim, Yudi A. Pamuji : Peduli dengan Sesama itu Penting

Berita Terkait

Selasa, 29 Oktober 2024 - 16:06 WIB

Pj Gubernur Aceh & Apkasindo Kota Subulussalam, Percepatan Pembangunan Pabrik Minyak Goreng di Tanoh Rencong

Selasa, 29 Oktober 2024 - 15:13 WIB

Mantan Tapol Napol Aceh Harap Pilkada Bebas Gangguan

Senin, 28 Oktober 2024 - 06:25 WIB

Muyashir Asriyan Haikal Tokoh Muda Aceh Apresiasi Pelaksanaan Debat Pertama KIP Aceh

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 07:35 WIB

Ada Yang Menarik Dalam Debat Cagub Dan Cawagub Aceh 2024. Afdhal Berikan Pandanga Politiknya.

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:58 WIB

Seribuan Dayah di Aceh Bersiap Deklarasi Dukung Mualem – Dek Fad

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:50 WIB

Jangan Biarkan Pipa Minyak dan Gas Mengalir Keluar Daerah

Kamis, 26 September 2024 - 19:15 WIB

Sukseskan PON XXI Aceh-Sumut, PLN Mendapatkan Penghargaan Dari Pj Gubernur Aceh

Kamis, 26 September 2024 - 18:48 WIB

Nasrul Sufi: Embarkasi Haji Insya Allah Akan Lahir Kembali di Aceh

Berita Terbaru