Khaidir Abdurahman, Maju Bupati Ingin Tuntaskan Kemiskinan Di Aceh Utara

ABDYANEWS

- Redaksi

Selasa, 30 April 2024 - 14:21 WIB

60147 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh |  Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Provinsi Aceh menerima berkas pencalonan H. Khaidir Abdurahman sebagai bakal calon Bupati Aceh Utara pada Pilkada 2024. Penyerahan berkas oleh Mahdi Bahtera selaku tim pemenangan, yang diterima oleh Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024 DPD Gerindra Aceh, Nasrul Sufi SSos, di Kantor DPD Gerindra Aceh, Banda Aceh, Selasa, 30 April 2024.

Nasrul Sufi menyebutkan dengan diterimanya berkas pencalonan Khaidir Abdurrahman di DPD Gerindra Aceh, maka tim panitia penjaringan yang telah dibentuk sebelumnya akan segera bekerja.

“Berkasnya kami terima, nanti tim Pansel kami yang akan bekerja,” ujarnya usai menerima berkas Khaidir Abdurrahman sebagai pendaftar pertama yang disaksikan Sekretaris DPD Gerindra Aceh, H Abdurrahman Ahmad.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Nasrul Sufi menegaskan kriteria kandidat yang dibutuhkan adalah punya kemauan kuat dan solid untuk bergabung dengan Gerindra. Kalau kandidatnya dari luar partai, tentu harus siap dikaderkan menjadi bagian partai Gerindra. Selain itu, bakal calon punya komitmen dengan Gerindra untuk sama-sama membangun Aceh. Kriteria lainnya adalah siap disurvei untuk mendalami ketokohan dan figur.

“Jadi yang menentukan layak jadi kandidat terpilih adalah DPP Gerindra di bawah kepemimpinan Pak Prabowo Subianto,” jelasnya.

Nasrul Sufi mengajak tokoh masyarakat Aceh untuk bergabung dengan Gerindra dalam rangka mengisi pesta dimokrasi 2024. Partai Gerindra terbuka untuk siapa pun, asalkan memenuhi ketentuan dan syaratnya. (RED)

Berita Terkait

Seribuan Dayah di Aceh Bersiap Deklarasi Dukung Mualem – Dek Fad
Jangan Biarkan Pipa Minyak dan Gas Mengalir Keluar Daerah
Sukseskan PON XXI Aceh-Sumut, PLN Mendapatkan Penghargaan Dari Pj Gubernur Aceh
Nasrul Sufi: Embarkasi Haji Insya Allah Akan Lahir Kembali di Aceh
20 Tahun Menjabat Legislatif, Hendri Yono Dinilai Kurang Bermanfaat Bagi Masyarakat
Ketua Umum Aceh Carong Puji Sikap Mualem
Dek Fad Silaturahmi Dengan Zaini Abdullah Mantan Gubernur Aceh
Sejumlah Hotel Tak Dukung PB PON XXI Aceh – Sumut, Pemerintah Aceh Diminta Tegas

Berita Terkait

Senin, 30 September 2024 - 09:51 WIB

Pemkab Nagan Raya Ikuti Evaluasi SPBE Tahun 2024

Sabtu, 28 September 2024 - 05:18 WIB

JOZ Tekankan Pemberdayaan Pemerintah dan Hilirisasi Industri di Nagan Raya

Sabtu, 21 September 2024 - 09:20 WIB

Tutup UMKM Rameune Nagan Raya Expo 2024, Begini Harapan Pj Bupati Fitriany Farhas

Kamis, 19 September 2024 - 17:05 WIB

Zaini Mantri Doi Cawabup Sambil Silaturahmi Dengan Warga Tetap Melayani Masyarakat

Kamis, 19 September 2024 - 05:26 WIB

Nagan Raya Meriahkan PON XXI Aceh-Sumut dengan UMKM Rameune Expo

Rabu, 18 September 2024 - 04:25 WIB

Keluarga Besar Raja Wendi Deklarasi Siap Dukung JOZ For Bupati. Ini Pesan Abu Said Ahmad

Senin, 16 September 2024 - 05:46 WIB

Sambut 12 Rabiul Awwal 1446 H Batalyon C Pelopor Satuan Brimob Polda Aceh Gelar Tausiah Agama.

Sabtu, 14 September 2024 - 14:39 WIB

Ceh Guh Rimung Kila Siap Menangkan JOZ di Pilkada Nagan Raya. 

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Jangan Biarkan Pipa Minyak dan Gas Mengalir Keluar Daerah

Sabtu, 5 Okt 2024 - 22:50 WIB